Belajar merasa nyaman dan menyenangkan adalah salah satu hal yang diinginkan oleh siswa baru, tidak terkecuali dari SMK Corjesu Malang. Sekolah yang berada diMalang ini juga tengah melaksanakan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) yang menjadi tradisi buat setiap sekolah untuk murid baru. Pengenalan lingkungan baru ini tidak hanya dilakukan disekolah, namun ada pengenalan dan penanaman karakter yang bisa dilakukan diluar sekolah.
Wisata Edukasi Susu Batu (WESB) ternyata menjadi pilihan SMK Corjesu Malang untuk program MPLS-nya. Hal ini dikarenakan wisata edukasi susu batu menawarkan beberapa jenis edukasi yang sangat relevan. SMK Corjesu Malang berkesempatan mengenal produk olahan susu pasteurisasi. Mereka mengunjungi beberapa pabrik, seperti pabrik susu pasteurisasi, ice cream, dan juga pabrik keju.
Dalam kegiatan MPLS di Wisata Edukasi Susu Batu (WESB) mereka dibekali berbagai informasi terkait pengolahan susu. Dalam kegiatan ini, secara tidak langsung mereka lebih mengenal satu dengan yang lain. Terlebih di Wisata Edukasi Susu Batu siswa dan para guru SMK Corjesu Malang berkesempatan untuk memerah susu sapi secara langsung. Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) kali ini menjadi hal yang menarik buat mereka pastinya.
Dengan begitu Wisata Edukasi Susu Batu (WESB) bisa menjadi tempat wisata sekaligus edukasi yang cocok dengan program sekolah. Hal ini dikarenakan, selain diajarkan pengolahan susu Nandhi sebagai merek dagangnya, di WESB memiliki metode edukasi yang sangat menarik. Semua ini juga tidak terlepas dari beberapa educator yang memberikan penjelasan yang menyenangkan sehingga mudah dimengerti oleh siswanya.
Kontak Kami